masih percaya zodiak? (pernah dimuat dalam majalah kuntum)

Assalamu'alaikum wr... wb...
Takdir Ada Di Tangan Allah
          Mm..... majalah atau koran edisi minggu ini udah terbit. Pastinya remaja remaja sekarang ndak mau ketinggalan dan pada berebut ngambil. Bukan ingin membaca isinya melainkan melihat ramalan ramalan yang ada di majalah itu, iya kan? Contohnya zodiak. Sobat kuntum tau tidak zodiak itu apa? zodiak berasal dari kata dalam bahasa yunani zoodiacos, zodiak bila diartikan semua rasi bintang yang berada di sepanjang lingkaran ekliptika. Keistimewaan dari kedua belas zodiak dibanding rasi bintang yang lain semuanya berada di wilayah langit yang memotong lingkaran ekliptika. Lingkaran ekliptika adalah garis khayal pada bola langit jika diamati semua benda tata surya beredar dilangit mengelilingi lingkaran ekliptika.karna semua planet,matahari,bulan beredar di sepanjang linkaran ekliptika otomatis mereka juga beredar diantara zodiak. Ramalan ini disebut ramalan Astrologi, yaitu ilmu yang mehubungkan benda benda tata surya dengan nasib manusia. Ramalan astrologi didasarkan pada kedudukan matahari didalam zodiak pada tanggal kelahirannya.
           Meskipun, telah terbukti ramalan zodiak itu hanyalah karangan manusia. Akan tetapi masih banyak yang mempercayai ramalan zodiak. Sedangkan dalam islam mempercayai ramalan zodiak itu hukumnya haram dan merupakan kekafiran karna islam hanya mengajarkan bahwa yang menentukan takdir pada detik ini, menit ini, hari ini, minggu ini, dan seterusnya hanya Allah Swt semata bukanya ramalan buatan manusia. Sekarang zodiak merupakan kepercayan sesat diantara penodaan tauhid yang sudah melanda umat islam khususnya remaja. Bahkan bagi remaja sekarang sudah menjadi hal biasa dikehidupan mereka, karna selain mempercayainya zodiak juga dituliskan pada biodata diri. Padahal Rasulullah telah menegaskan ramlan bintang merupakan bagian dari sihir, dan siapa saja yang mempelajari ilmu shir maka sholatnya tidak akan diterima selama 40 hari. Ada yang beranggapan apabila kita membaca, mendengar ramalan zodiak dari media massa meskipun kita tidak mempercayainya itu sama halnya kita mendatangi dukun peramal dsg. Anggapan lain justru sebaliknya, jika kita hanya sekedar mendengar atau membaca itu tidak mengapa.
          Dari penjelasan diatas bukankah kita sudah dapat menyimpulkan bahwa ramalan zodiak hanyalah ramalan karangan manusia dan takdir ada ditangan Allah Swt sesuai kehendak-Nya tanpa suatu halangan apapun. Oleh karna itu sobat kuntum. Ayo, ajak temanmu untuk berhenti mempercayai ramalan ramalan dan mengakungi bahwa penentu takdir hanyalah Allah Swt.

Wassalamu'alaikum wr..... wb.....



Almas Arafatul  Musfirah                    
Madrasah  Mua'llimat muhammadiyah yogyakarta

Komentar

Postingan Populer